SMKN 11 Garut...., Mantap (Mandiri, Terampil dan Profesional)

Selamat Datang...., di Blog Media Belajar Daring dan Tutorial - Muchamad Eki S. A. .......



Selamat Datang di Blog
SMK Negeri 11 Garut

SMK Negeri 11 Garut..., Mantap (Mandiri, Terampil dan Profesional)


Jl. Purwabakti No. 24, RT 01 / RW 07, Cisewu, Kec. Cisewu 44166
Kabupaten Garut Provinsi Jawa Barat 45459

<<<     Untuk Materi Belajar Daring dan Tutorial     >>>



Penjelajah Web (Web Browser) dan Contohnya


Pengertian Penjelajah Web (Web Browser)

  • Penjelajah web, peramban web atau penelusur web adalah perangkat lunak yang berfungsi untuk menerima dan menyajikan sumber informasi dari Internet. Sebuah sumber informasi diidentifikasi dengan pengidentifikasi sumber seragam yang dapat berupa halaman web, gambar, video, atau jenis konten lainnya.
  • Pengertian Web Browser adalah alat pemandu menjelajah internet yang akan mengantar anda malakukan berbagai aktivitas di internet dunia maya. Program standar penjelajah internet yang biasa dipakai adalah Internet Explorer, karena pada dasarnya internet explorer merupakan bagian dari paket program sistem operasi windows, sebenarnya masih banyak web browser lain yang dapat anda gunakan walaupun cara pemakaiannya sama.




Tujuan utama dari web browser adalah untuk membawa sumber informasi kepada pengguna. Proses ini dimulai ketika pengguna memasukan sebuah Uniform Resource Identifier (URI), misalnya, https://thidiweb.com ke dalam browser. Sumber yang telah diambil web browser akan ditampilkan. HTML ditampilkan ke mesin tata letak browser, dan akan diubah dari markup ke dokumen interaktif. Selain dari HTML, browser umumnya bisa menampilkan setiap jenis konten yang menjadi bagian dari suatu halaman web.


Contoh Penjelajah Web (Web Browser) diantaranya :
  • Google Chrome. 
  • Mozilla Firefox. 
  • Safari. 
  • Opera. 
  • Internet Explorer. 
  • Netscape Navigator. 
  • Maxthon.
  • RockMelt.
  • SeaMonkey.


Fungsi Web Browser

Tentunya kita sudah tahu bahwa web browser berguna sebagai sebuah mesin pencari yang membantu kita untuk mengakses sebuah laman web. Namun, selain itu ternyata web browser memiliki beberapa fungsi yang lainnya. 
Berikut ini adalah beberapa fungsi yang dimiliki oleh web browser, antara lain :
  • Membuka laman website
  • Memastikan keamanan suatu web
  • Mendukung permintaan data
  • Mengumpulkan data dan memaksimalkan tampilan
  • Mendukung penggunaan search engine


  • Membuka laman website
    Fungsi web browser yang paling menonjol mungkin ada pada kemampuannya untuk mengarahkan pengguna pada alamat website yang dituju. Dengan menggunakan web browser seseorang bisa langsung menuju alamat dimana ia akan mengakses data sementara jika menggunakan search engine maka ia hanya akan mendapatkan beberapa website yang sesuai dengan kata kunci yang dimasukkan.
  • Memastikan keamanan suatu web
    Bisanya dalam web browser juga terdapat proses authentication atau proses verifikasi suatu website atau laman dan memastikan bahwa laman tersebut tidak berbahaya bagi perangkat jika dikunjungi misalnya untuk menghindarkan perangkat komputer atau gadget dari virus yang bisa merusak sistem komputer.
  • Mendukung permintaan data
    Fungsi lain dari web browser adalah untuk mendukung permintaan data yang dibutuhkan oleh pengguna atau yang dikenal dengan istilah requesting supporting data item. Hampir seluruh alamat web yang ada di internet dapat diakses dengan menggunakan web browser dan data yang berupa foto atau media lainnya dapat disimpan secara langsung dalam dokumen komputer.
  • Mengumpulkan data dan memaksimalkan tampilan
    Selain memberikan akses pada laman yang dituju secara langsung, web browser juga berfungsi dalam mengumpulkan seluruh data pada suatu website termasuk efek yang ada didalamnya sehingga laman web dapat ditampilkan dengan lebih baik dan maksimal. Tidak hanya menampilkan teks, web browser juga bisa menampilkan foto, video dan audio pada suatu laman.
  • Mendukung penggunaan search engine
    Fungsi terakhir yang dimiliki oleh web browser adalah mendukung penggunaan search engine. Search engine atau mesin pencari secara umum merupakan bagian dari web browser sehingga pengguna bisa mencari data dengan lebih mudah dan lebih cepat tanpa harus mengetikkan alamat pada address bar dalam menu web browser.






- - -
Sumber :





Share:

1 komentar:

Muchamad Ek S. A. mengatakan...

Terima kasih komentarnya....

Profil SMKN 11 Garut (2023)

AJAP - - - - IID - KIJB 2023

<<= Kualitas Inovasi AJAP =>>
<<= Aplikasi Jadwal Pelajaran =>>

Masker Kain Anti Virus - IID 2022

<<= Masker Kain Anti Virus =>>

Aplikasi Bel Sekolah - IID 2022 | KIJB 2022

<<= Aplikasi Bel Sekolah =>>

Aplikasi Bel Sekolah - IID 2022 | KIJB 2022

<<= Aplikasi Bel Sekolah =>>

Membuat Iklan Layanan Masyarakat


<<= Membuat Iklan Layanan Masyarakat =>>

Postingan Populer

Label

Arsip Blog

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Recent Posts